COC Kopdar Situgede

12932815_1005302919538580_2215168016376459083_nBerwisata menikmati indahnya alam Obyek Wisata Situ Gede, sambil bersilaturahim bersama, COC Tasikmalaya kembali mengadakan kopdar wisata pada hari minggu 10 April 2016. Berawal dari titik kumpul di sekretariat COC Tasik di jalan Tarumanagara no 28, peserta kemudian konvoy menuju obyek wisata Situgede sambil rollling keliling Kota Tasikmalaya. Sekitar pukul 11.00 tibalah rombongan di area yang dituju.

Beberapa member kemudian mencoba berkeliling Situgede menggunakan perahu motor dengan tarif masing-masing 5 ribu rupiah saja. Kegembiraan saat berwisata terpancar jelas di rona member COC yang ikut kopdar wisata kali ini. Selepas berperahu, lanjut dengan menikmati kuliner khas Situgede yaitu bakar ikan disertai menu lainnya.

11219599_1005303156205223_4126047665095432626_nNanarafi, salah satu member COC Tasikmalaya yang ikut kopdar wisata ini mengungkapkan kegembiraannya bisa berkumpul bersama saudara-saudara COC yang lain plus bisa mengajak keluarga ikut serta.”Anak dan istri juga nampak gembira bisa ikut bareng kopdar wisata kali ini,” ujar Nanarafi. Ova Prasetya yang juga datang bersama keluarga mengungkapkan hal yang sama. “Kebersamaan menjadi hal yang selalu bikin kangen kumpul dan sila
turahim di COC,” ungkapnya. “Kopdar selanjutnya akan diadakan wisata bersama juga ke arena wisata Icakan Ciamis,” ungkap Ova dari divisi Kegiatan.

Selepas acara di lokasi wisata selesai, sebelum masing-masing berpisah melanjutkan perjalanan menuju tempat masing-masing, dilakukan rolling dulu keliling kota Tasikmalaya sebagai ritual wajib COC Tasikmalaya. Yess We Are Family…………..

 

12967355_1005303406205198_4878354357174661446_o

line up

12977269_1005303232871882_532682254150032360_oFoto Keluarga (poker) 13000151_1005303569538515_5420314352584237756_nBriefing sebelum berangkat
13000341_1005303872871818_531898451953216816_nwiskul bareng

Video kegiatan dapat diihat di Video Rolling

Video Wisata dapat dilihat di Video berperahu

Video rolling dapat dilihat berikut :

Leave a comment